SINTANG, iNews.id – Kebakaran melanda Pasar Inpres, Kabupaten Sintang, Kalimantan Barat (Kalbar), Kamis (1/10/2020). Kebakaran tersebut menghanguskan sembilan rumah toko (ruko).
Tak hanya itu, kebakaran pasar itu juga memaksa puluhan pasien yang sedang dirawat di Rumah Sakit Ade Mohammad Djoen dievakuasi ke lokasi yang lebih aman.
Sebab, lokasi pasar yang terbakar berada tepat di belakang rumah sakit sehingga dikhawatirkan api merembet ke bangunan rumah sakit tersebut.
Dari video amatir yang beredar, tampak satu per satu pasien dievakuasi petugas ke halaman rumah sakit. Petugas medis juga mengamankan peralatan-peralatan rumah sakit keluar ruangan untuk mengantisipasi kemungkinan api menyebar ke rumah sakit.
Apalagi kondisi ruko yang merupakan bangunan lama mengakibatkan api cepat menjalar hingga menghanguskan setidaknya sembilan ruko.
“Ini masih evakuasi pasien karena di belakang rumah sakit pasar terbakar,” kata seorang warga yang mengabadikan kejadian itu.
Belum diketahui ada tidak korban luka maupun jiwa dalam kebakaran itu. Namun, api berhasil dipadamkan petugas pemadam kebakaran dibantu warga sehingga tidak semakin meluas.
Belum ada keterangan resmi dari petugas yang berwenang terkait kejadian itu. Petugas Polres Sintang juga tampak sibuk mengolah tempat kejadian dan meminta keterangan sejumlah saksi.
Editor : Kastolani Marzuki
Artikel Terkait