Polisi mengevakuasi mayat laki-laki membusuk yang ditemukan di bangunan bekas puskesmas di Pontianak Selatan, Selasa (2/2/2022). (Foto: iNews/Uun Yuniar).

PONTIANAK, iNews.id - Warga Pontianak, Kalimantan Barat menemukan mayat membusuk di bangunan bekas puskesmas. Tak ada warga setempat yang mengenali identitas mayat laki-laki itu.

Mayat tersebut ditemukan di sebuah bangunan kosong di Jalan Waru, Pontianak Selatan pada Selasa (3/2/2022) sore.

Awalnya, warga sekitar mencium bau busuk dari bangunan yang sudah tiga tahun dalam keadaan kosong itu selama berhari-hari.

Seorang tukang parkir memberanikan diri melihat ke dalam bangunan tersebut. Dia menemukan ada mayat membusuk di dalamnya.

"Sore kami mendapat informasi dari warga ada mayat laki-laki membusuk," kata Kasat Reskrim Polresta Pontianak AKP Indra Asrianto, Kamis (3/2/2022).

Indra mengatakan, mayat tersebut telah dievakuasi ke RSUD Soedarso. Olah TKP dilakukan bersama Polsek Pontianak Selatan dan Polresta Pontianak.

Warga tak ada yang mengenali mayat tersebut. Namun ditemukan identitas yang diduga merupakan milik korban. "Ditemukan sebuah KTP dengan inisial NO kelahiran tahun 1985," ujarnya.

Penyebab kematian belum diketahui, apakah korban tewas karena sakit atau penyebab tertentu seperti kekerasan.

"Saat ini masih ditelusuri menunggu hasil autopsi," ujarnya.


Editor : Reza Yunanto

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network