get app
inews
Aa Text
Read Next : 5 Tips Jalan-Jalan di Pontianak yang Bikin Liburan Lebih Seru dan Nyaman

40 Warga Pontianak Positif Covid, Kadinkes: Rata-Rata Tanpa Gejala

Jumat, 28 Januari 2022 - 11:51:00 WIB
40 Warga Pontianak Positif Covid, Kadinkes: Rata-Rata Tanpa Gejala
Kepala Dinas Kesehatan Kota Pontianak Sidiq Handanu. (Foto Antara)

PONTIANAK, iNews.id - Kepala Dinas Kesehatan Pontianak Sidiq Handanu menyebut kasus positif Covid-19 di ibu kota Kalimantan Barat mengalami lonjakan. Dalam sebulan terdapat 40 orang yang dinyatakan positif terjangkit Covid-19.

"Sepanjang Januari 2022 terdata sebanyak 40 orang, dari sebelumnya nol kasus," kata Sidiq, Jumat (28/1/2022).

Dia mengatakan, kasus positif itu umumnya tak bergejala sehingga mereka tidak dirawat di rumah sakit.

Salah satu faktor yang membuat mereka hanya mengalami gejala ringan atau bahkan tak bergejala adalah vaksinasi.

"Mereka terpapar tetapi tidak sakit dan tidak sampai masuk atau dirawat di rumah sakit," katanya.

Pada pekan lalu, Dinkes Kota Pontianak menemukan 15 siswa positif Covid-19 dari sekolah yang menggelar pembelajaran tatap muka (PTM).

Sekolah yang terdapat kasus positif telah menghentikan PTM untuk mencegah penyebaran Covid-19 meluas.

Editor: Reza Yunanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut