Kebakaran di Ketapang, Rumah dan Toko Pensiunan PNS Hangus Terbakar
KETAPANG, iNews.id - Kebakaran menghanguskan sebuah rumah dan sebuah toko di Jalan Gatot Subroto, Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat. Pemilik rumah sempat bertahan di dalam rumah untuk memadamkan api sebelum akhirnya menyelamatkan diri.
Pantauan iNews.id, kebakaran terjadi pada Rabu (5/8/2020) malam menjelang dini hari sekitar pukul 23.00 WIB. Rumah dan toko penyewaan busana adat itu ditempati Moritius, seorang pensiunan PNS Kabupaten Ketapang.
Pemilik rumah mengetahui apa mulai menjalar di rumahnya saat dia mencium bau asap dari salah satu kamar. Melihat hal tersebut, dia berusaha memadamkan api sendiri dengan peralatan seadanya. Namun karena api makin membesar, dia memutuskan untuk keluar dari rumah.
Warga sekitar kemudian membantu memadamkan api yang sudah membesar. Warga juga membantu mengeluarkan dua unit mobil dan dua unit motor dengan menjebol garasi. Dua mobil pemadam kebakaran yang tiba di lokasi kemudian berjibaku memadamkan api.
"Setelah tiga jam proses pemadaman, api berhasil dipadamkan petugas. Tidak ada korban jiwa," tutur Kabag Ops Polres Ketapang, AKP Medianto, Kamis (6/8/2020) dini hari.
Dia mengatakan, penyebab kebakaran diduga akibat korsleting arus pendek listrik di rumah korban. Jumlah kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.
Editor: Reza Yunanto