Warga Melawi Diduga Terjatuh di Sungai, Tim SAR Lakukan Pencarian Korban

MELAWI, iNews.id – Seorang warga Melawi, Kalimantan Barat (Kalbar) dikabarkan terjatuh dari sampan motor di Sungai Pinoh, Desa Bina Jaya, Kecamatan Tanah Pinoh. Tim SAR Sintang masih berupaya melakukan pencarian terhadap korban.
Osom (40) jatuh ke sungai pada Jumat (17/7/2020) pagi sekitar pukul 08.00 WIB. Korban menyeberangi sungai lantar bermaksud akan menambang emas. Hingga petang, korban juga belum kembali pulang.
"Tim rescue kami dari Pos SAR Sintang sudah menuju lokasi diperkirakan membutuhkan waktu sekitar lima jam menggunakan jalur darat," kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Pontianak, Yopi Haryadi, di Pontianak, Jumat malam.
Dia mengatakan, keluarga korban yang khawatir akhirnya melapor ke perangkat desa dan diteruskan kepada petugas terkait. Keluarga korban dibantu warga dan aparat Polsek Tanah Pinoh melakukan pencarian bersama.
"Pihak keluarga dan warga menemukan sampan motor dan sepatu korban dengan kondisi mengapung di sungai namun pencarian tersebut tidak menemukan korban," kata Yopi.
Atas peristiwa tersebut, Yopi mengatakan telah menurunkan Tim Rescue Pos SAR Sintang untuk bergabung melakukan pencarian terhadap korban.
Editor: Umaya Khusniah