Polda Kalbar membongkar sindikat perdagangan orang dengan menangkap seorang pelaku. (Foto: Humas Polda Kalbar)

PONTIANAK, iNews.id - Polda Kalbar membongkar sindikat perdagangan orang ke Malaysia. Sebanyak 18 orang korban diselamatkan yakni laki-laki dan perempuan.

"Dalam kasus ini kami mengamankan satu orang tersangka," ujar Direskrimum Polda Kalbar Kombes Luthfie Sulistiawan di Pontianak, Selasa (12/10/2021).

Dia mengatakan, korban yang diselamatkan Polda Kalbar yakni 13 laki-laki dan 5 perempuan. Tiga orang di antaranya berasal dari luar Kalbar.

Polisi mengamankan satu unit handphone yang merekam komunikasi pelaku di Indonesia dengan agen di Malaysia.

Modus pelaku yakni menjanjikan pekerjaan dengan gaji yang tinggi sehingga para korban tergiur. Para korban tidak ada yang tahu kalau mereka akan masuk ke Malaysia melalui jalur ilegal.

"Mereka bujuk rayu keluarga dan menjanjikan pekerjaan dengan gaji yang cukup tinggi untuk bekerja di Malaysia," tuturnya.


Editor : Reza Yunanto

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network