Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin menghadiri Silaturahmi Ikatan Saudagar Muslim Indonesia (ISMI) di Pontianak, Rabu (23/11/2022). (ANTARA)

Sebelumnya, Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar) Sutarmidji menyatakan Pemerintah Provinsi Kalbar telah menyiapkan pemekaran Provinsi Kapuas Raya. Persiapan itu mencakup aset, anggaran, lahan, hingga operasional bagi pemekaran Provinsi Kapuas Raya.

"Hal ini agar Kalbar menjadi model bagi daerah lain agar tidak menimbulkan masalah yang tidak terselesaikan setelah pemekaran sekian tahun," kata Sutarmidji.

Sutarmidji menjelaskan, secara politis ia tidak diuntungkan dari pemotongan daerah kekuasaan ini. Namun baginya pemekaran provinsi demi kepentingan masyarakat.

"Tidak ada pemimpin daerah yang mau daerah kekuasaannya dipotong. Tapi bagi saya, ini demi kepentingan masyarakat Kalbar dan Kapuas Raya, dan saya juga menginginkan pemekaran ini demi mempercepat kesejahteraan masyarakat,” katanya.


Editor : Reza Yunanto

Sebelumnya
Halaman :
1 2

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network