get app
inews
Aa Text
Read Next : Bandara Supadio Pontianak Buka Penerbangan Internasional, AirAsia jadi yang Perdana

BOR 78 Persen, RSUD Kota Pontianak Tambah 60 Tempat Tidur

Senin, 05 Juli 2021 - 10:11:00 WIB
BOR 78 Persen, RSUD Kota Pontianak Tambah 60 Tempat Tidur
Petugas medis di ruang isolasi pasien Covid-19. (Foto: Istimewa).

PONTIANAK, iNews.id - RSUD Kota Pontianak mengantisipasi lonjakan pasien Covid-19 dengan menambah kapasitas 60 tempat tidur. Saat ini bed occupancy rate (BOR) di RSUD Kota Pontianak mencapai 78 persen.

"Kami menyiapkan 60 tempat tidur khusus untu pasien terkonfirmasi Covid-19," ujar Direktur RSUD Kota Pontianak, dr Rifka, Minggu (4/7/2021).

Dia mengatakan, RSUD Kota Pontianak merupakan salah satu rumah sakit rujukan Covid-19 sehingga harus siap menerima pasien. 

Saat ini ada 300 perawat yang bertugas menangani pasien Covid-19 bersama satu dokter spesialis paru-paru, dan masing-masing dua dokter spesialis penyakit dalam, spesialis penyakit jantung, dan spesialis anestesi.

"Satu perawat kami meninggal pekan lalu karena terpapar Covid-19," ujarnya.

Editor: Reza Yunanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut