Ibu Muda Tewas di Kubu Raya Diduga Korban Begal, Dompet dan HP Hilang
KUBU RAYA, iNews.id - Polisi menyelidiki ibu muda bernama Nor Azizah (26) yang tewas bersimbah darah di Desa Sungai Asam, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat. Diduga korban tewas dibunuh begal di kawasan itu.
"Tim gabungan saat ini masih melakukan serangkaian penyelidikan," kata Kapolsek Sungai Raya, AKP Hasiholand Saragih dikutip dari laman Polres Kubu Raya, Senin (6/3/2023).
Saragih menjelaskan, mayat korban ditemukan pada Minggu (5/3/2023) sekitar pukul 23.30 WIB. Mayat ibu muda itu ditemukan tergeletak di bawah jembatan dan tertutup oleh semak-semak.
Motor Yamaha MX warna hitam dengan pelat nomor KB 4632 milik korban ditemukan tak jauh dari lokasi penemuan mayat.
Editor: Reza Yunanto