Karhutla di Sambas Capai 60 Hektare, Dipicu Pembukaan Lahan dengan Cara Dibakar

Selama pemadaman, sumur bor yang sudah dibangun Badan Restorasi Gambut dan Mangrove (BRGM) di Kecamatan Jawai juga telah dimanfaatkan.
"Alhamdulillah sumur bor yang ada sudah bisa dimanfaatkan sehingga bisa menekan kebakaran lahan tidak sampai meluas. Kalau tidak ada sumur bor itu mungkin dalam satu jam sudah meluas empat hingga lima kilometer," kata Edi.
Di tempat terpisah, tim teknis Infrastruktur Pembasahan Gambut (IPG) Gembong mengatakan, di Sungai Baru terdapat enam titik sekat kanal dan sepuluh sumur bor. Tetapi saat proses pemadaman berlangsung, sumur bor yang dimanfaatkan hanya tiga karena tujuh lainnya sedang diperbaiki.
Menurut perkiraannya, saat ini kebakaran lahan di Desa Sungai Baru menjadi wilayah yang terdampak paling luas, yakni mencapai delapan hektare. Beberapa lokasi yang terbakar sudah bisa dikendalikan dan ada juga dalam tahap pendinginan serta pembasahan.
Editor: Donald Karouw