get app
inews
Aa Text
Read Next : 5 Tips Jalan-Jalan di Pontianak yang Bikin Liburan Lebih Seru dan Nyaman

Kukuhkan 32 Anggota Paskibraka, Wali Kota Pontianak Ingatkan Nasionalisme dan Patriotisme

Senin, 16 Agustus 2021 - 11:06:00 WIB
Kukuhkan 32 Anggota Paskibraka, Wali Kota Pontianak Ingatkan Nasionalisme dan Patriotisme
Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono mengukuhkan 32 anggota Paskibraka 2021. (Foto: Antara)

PONTIANAK, iNews.id - Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono mengukuhkan 32 anggota Paskibraka 2021. Mereka akan bertugas untuk upacara HUT ke-76 Republik Indonesia di Kota Pontianak pada Selasa, 17 Agustus 2021.

"Selamat atas terpilihnya Paskibraka Kota Pontianak berjumlah 32 orang. Kalian merupakan putra putri terbaik Kota Pontianak yang telah dinyatakan lulus seleksi dengan berbagai proses dan tahapan yang harus dilalui," ujar Edi di kantornya, Senin (16/8/2021).

Prosesi pengukuhan berlangsung khidmat, diawali menyanyikan lagu Indonesia Raya dan dilanjutkan dengan ikrar pemuda Indonesia. 

Kemudian masing-masing anggota Paskibraka tahun 2021 ini mencium bendera Merah Putih sebagai rangkaian prosesi pengukuhan tersebut.

Kepada anggota Paskibraka yang baru dikukuhkan, Edi menekankan satu hal yang perlu senantiasa ditanamkan dalam diri masing-masing, bahwa misi Paskibraka tidak boleh berhenti pada peringatan HUT ke-76 RI ini saja.

"Tak kalah pentingnya adalah jiwa nasionalisme dan patriotisme yang telah terbentuk harus selalu dihayati dan terus diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari," ujarnya.

Editor: Reza Yunanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut