get app
inews
Aa Text
Read Next : Gempa Hari Ini Magnitudo 3,3 Guncang Pacitan Jatim

Polisi Selidiki Penyebab Ledakan Tabung Biogas di Sekadau, Sempat Dikira Gempa

Rabu, 05 Oktober 2022 - 11:16:00 WIB
Polisi Selidiki Penyebab Ledakan Tabung Biogas di Sekadau, Sempat Dikira Gempa
Tabung biogas PT Parna Agro Mas di Sekadau, Kalimantan Barat meledak, Sabtu (1/10/2022). (Foto: Polres Sekadau)

SEKADAU, iNews.id - Polisi menyelidiki penyebab ledakan tabung biogas di Sekadau, Kalimantan Barat. Warga di sekitar lokasi tabung sempat mengira terjadi gempa bumi.

Tabung gas itu berada di Desa Kumpang Bis, Kecamatan Belitang Hilir. Tabung milik PT Parna Agro Mas yang bergerak di bidang perkebunan sawit itu meledak pada Sabtu (1/10/2022).

"Warga yang sedang berada dalam mes perusahaan sempat panik dan mengira terjadi gempa," ujar Kasat Reskrim Polres Sekadau, Iptu Rahmad Kartono, Rabu (5/10/2022).

Rahmad mengatakan, dugaan sementara sumber ledakan berasal dari dalam tabung yang berisi 20 persen dari 10.000 kubik gas.

Ledakan tersebut menyebabkan seorang karyawan mengalami luka bakar di wajah dan kedua tangan. Korban telah dirujuk ke Pontianak untuk mendapat penanganan medis.

"Kami terus mendalami kasus ini, dan sejumlah saksi telah dimintai keterangan untuk bisa mengungkap faktor pemicu terjadinya ledakan," tuturnya.

Editor: Reza Yunanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut