get app
inews
Aa Text
Read Next : Kabid Propam-Kasubbid Paminal Polda Sumut Dicopot Dugaan Pemerasan, Diperiksa Terpisah!

Tersangka Pemerasan, Pejabat KSOP Tarakan Ditahan Polda Kaltara

Jumat, 11 November 2022 - 11:20:00 WIB
Tersangka Pemerasan, Pejabat KSOP Tarakan Ditahan Polda Kaltara
Polda Kaltara menahan pejabat KSOP Tarakan inisial IS yang menjadi tersangka pemerasan. (Foto: Polda Kaltara)

TARAKAN, iNews.id - Polda Kalimantan Utara (Kaltara) menahan pejabat Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas III Tarakan, inisial IS. Dia ditahan setelah ditetapkan sebagai tersangka pemerasan penerbitan Surat Persetujuan Berlayar (SPB).

"Dilakukan penahanan 20 hari pertama terhadap tersangka IS yang merupakan Kasi Lalu Lintas Angkutan Laut KSOP Tarakan III," ujar Dikrimsus Polda Kaltara, Kombes Hendy F Kurniawan, Jumat (11/11/2022).

Hendy mengatakan, IS awalnya diperiksa sebagai saksi usai operasi tangkap tangan (OTT) di kantor KSOP Tarakan pada Selasa (8/11/2022) malam. 

Setelah dilakukan gelar perkara pada Rabu (9/11/2022), penyidik menaikkan statusnya sebagai tersangka, dan pada Kamis (10/11/2022) malam dilakukan penahanan.

Editor: Reza Yunanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut