Akibat Kelangkaan BBM, Aliansi Sopir Geruduk Depo Pertamina Sintang Gelar Unjuk Rasa
SINTANG, iNews.id- Puluhan sopir angkutan di Sintang, Kalimantan Barat menggeruduk Depo Pertamina Sintang, Selasa (20/12/2022). Mereka menggelar unjuk rasa akibat kesulitan mendapat BBM sehingga tak bisa bekerja.
Para sopir yang tergabung dalam Aliansi Sopir Angkutan Sintang (ASAS) itu menyampaikan keluhan mereka terkait kelangkaan BBM di Sintang yang membuat pasokan tidak terbagi merata.
Unjuk rasa tersebut mendapat pengawalan dari Polres Sintang. Sejumlah personel ditempatkan di sejumlah titik di sekitar Depo Pertamina Sintang untuk menghindari tindakan yang melanggar hukum.
"Kita sudah berbicara dengan koordinator aliansi untuk menghindari perbuatan anarkis," kata Wakapolres Sintang Kompol Firah Meydar.
Editor: Reza Yunanto