Pembangunan Jembatan Paralel I Kapuas Tunggu Keputusan Kementerian PUPR
Senin, 06 September 2021 - 10:44:00 WIB
Edi menambahkan, total anggaran yang dikeluarkan untuk pembebasan lahan sebesar Rp43,7 miliar. Selain pembebasan lahan yang telah diselesaikan pembayarannya, Detail Engineering Design (DED) juga telah rampung.
Dia berharap pemerintah pusat segera merealisasikan pembangunan Jembatan Paralel Kapuas I.
Menurut Edi, kehadiran jembatan tersebut merupakan solusi untuk mengatasi kemacetan yang kerap terjadi di kawasan itu. Selain itu juga akan berdampak pada pertumbuhan ekonomi masyarakat terutama di Kecamatan Pontianak Timur dan Utara.
"Karena kondisi arus lalu lintas yang melintasi kawasan di sana sering terjadi kemacetan," katanya.
Editor: Reza Yunanto