get app
inews
Aa Text
Read Next : 5 Tips Jalan-Jalan di Pontianak yang Bikin Liburan Lebih Seru dan Nyaman

Tak Ada Lonjakan Penumpang, Bandara Supadio Tak Izinkan Penambahan Penerbangan

Senin, 20 Desember 2021 - 12:26:00 WIB
Tak Ada Lonjakan Penumpang, Bandara Supadio Tak Izinkan Penambahan Penerbangan
Bandara Supadio Pontianak Kalimantan Barat. (Antara)

PONTIANAK, iNews.id - Bandara Supadio Pontianak tak mengalami lonjakan penumpang jelang libur Natal dan Tahun Baru (Nataru). Bandara Supadio membuat kebijakan tidak mengizinkan maskapai menambah penerbangan.

"Tidak ada izin penambahan penerbangan untuk maskapai. Itu sejalan dengan kebijakan perjalanan selama pandemi Covid-19," kata GM PT Angkasa Pura II Bandara Internasional Supadio, Akbar Putra, Senin (20/12/2021).

Dia mengatakan kebijakan tersebut juga sesuai dengan arahan Kementerian Perhubungan yang untuk mencegah lonjakan penumpang pada libur Nataru.

Menurut Akbar, pada tahun-tahun sebelumnya pada momen Natal dan Tahun baru selalu ada penambahan penerbangan. Hal itu dilakukan untuk mengakomodasi kenaikan jumlah penumpang.

Saat ini, kata Akbar, sudah terlihat ada kenaikan penumpang hingga 10 persen. Namun Bandara Supadio tetap tidak mengizinkan maskpai menambah penerbangan.

"Kenaikan jumlah penumpang hanya 10 persen saja. Kembali lagi ini karena tidak izin ada penambahan penerbangan bagi maskapai," tuturnya.

Editor: Reza Yunanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut