Terduga Pembunuh Ibu dan Anak di Pontianak Coba Bunuh Diri Minum Racun saat Ditangkap
PONTIANAK, iNews.id - Seorang pria yang diduga sebagai pelaku pembunuhan ibu dan anak di Pontianak ditangkap polisi. Saat akan ditangkap, pria tersebut mencoba bunuh diri menenggak racun.
"Pada saat dilakukan penangkapan yang bersangkutan mencoba bunuh diri dengan meminum sejenis cairan racun," kata Kapolresta Pontianak, Kombes Komarudin dalam keterangan kepada pers, Jumat (2/10/2020).
Dia mengatakan, terduga ditangkap pada Jumat dini hari tadi. Penangkapan terduga berdasarkan laporan masyarakat yang melihat keberadaan pelaku tak jauh dari lokasi pembunuhan di Jalan Tanjung Harapan, Kelurahan Banjar Serasan, Pontianak Timur.
"Mendapat informasi itu, maka tim kami langsung menindaklanjutinya, sehingga orang yang selama ini dicurigai itu bisa ditangkap," katanya.
Terduga sempat dirawat intensif di Rumah Sakit Bhayangkara Anton Sujarwo.
Pembunuhan sadis ibu dan anaknya itu terungkap pada Rabu (23/9/2020) malam. Warga di Jalan Tanjung Harapan, Kelurahan Banjar Serasan, Kecamatan Pontianak Timur dikagetkan dengan penemuan mayat ibu dan anak yang terkunci di dalam rumah.
Korban yakni Umi (40) dan anaknya Gebi (18). Sebelum ditemukan meninggal, kedua korban tak bisa dihubungi selama tiga hari.
Editor: Reza Yunanto