Sementara itu Ketua Komisi IV DPRD Kalbar, Subhan Nur mengatakan, pengerjaan Jalan Raya Singkawang-Bengkayang saat ini sedang proses tender. Pengerjaan kemungkinan baru akan dilakukan pada September 2021.
Apabila proses tendernya sudah selesai, dia meminta agar segera dilakukan pengerjaan, mengingat jalan tersebut merupakan jalur vital masyarakat Singkawang-Bengkayang.
"Kasihan masyarakat saat melintasinya, karena jika masih dalam kondisi rusak tentu sangat berpotensi menimbulkan kecelakaan," ujarnya.
Editor : Reza Yunanto
Artikel Terkait